Anak seringkali mudah merasa bosan dengan jenis makanan yang itu-itu saja. Oleh karena itu ibu harus sering melakukan variasi jenis masakan agar anak tidak bosan dan tetap makan untuk memenuhi kebutuhan gizinya. Pilih bahan bahan makanan yang kiranya disukai anak dan rasa yang lezat serta disajikan dengan tampilan yang menarik sehingga anak tidak malas untuk makan. Salah satu variasi untuk resep makanan anak yang lezat, menarik dan dapat ibu coba di rumah adalah omelet keju yang akan kami sajikan berikut ini.
Bahan-bahan:
- 3 butir telur ayam 75 ml susu cair rasa vanilla
- 30 gr keju cheddar parut 1 sdm Blueband serbaguna5 buah jamur kancing
- ½ buah bawang bombay ukuran sedang
- ¼ sdt merica bubuk ½ sdt garam halus
- Pecahkan telur lalu kocok telur tersebut sampai tercampur dan teksturnya melebur. Tambahakn garam halus dan merica bubuk lalu lanjut aduk hingga merata. Setelah merata, tambahkan susu cair ke dalam adonan. Bisa juga menggunakan susu bubuk atau kental manis yang sudah dilarutkan sebelumnya dengan air. Aduk kembali hingga campuran merata lalu sisihkan.
- Tumis bawang bombay dengan Blueband serbaguna. Blueband dapat menjadi pilihan setiap resep santapan anak yang Anda buat karena mengandung 6 jenis vitamin yang baik untuk tubuh dan memenuhi kebutuhan gizi harian buah hati Anda. Tunggu tumisan bawang putih sampai layu, mengeluarkan bau harum dan mengalami perubahan warna. Tambahkan jamur kancing yang sudah dipotong-potong dengan ukuran kecil lalu aduk merata dan biarkan sampai keduanya matang.
- Siramkan adonan kocokan telur bersama bumbu dan susu keatas tumisan bawang dan jamur tadi. Ratakan adonan telur hingga berntuknya melebar seperti lingkaran.
- Masak dengan api sedang sampai telur matang. Taburkan parutan keju cheddar di atas permukaan telur tersebut lalu lipat menjadi dua bagian. Tunggu hinga benar benar matang, angkat.
- Resep makanan anak sajian omelet keju siap Anda sajikan untuk si kecil. Tambahkan irisan tomat atau daun seledri sebagai penghias sajian dan mempercantik tampilan.
EmoticonEmoticon