Jumat, 23 Maret 2018

Mau Tukar Tambah di Toko Handphone? Berikut Tipsnya!

Semakin hari makin banyak saja jenis handphone yang keluar, dengan spek yang makin menakjubkan. Fitur-fitur yang dulunya hanya bisa ditemukan di ponsel kelas atas sekarang sudah bisa ditemukan di ponsel-ponsel dengan kelas entry level, membuatnya terjangkau. Anda sendiri mungkin juga jadi tergoda untuk membeli ponsel lama dengan yang lebih bagus. Tapi bagaimana jika ponsel lama Anda masih berfungsi? Anda bisa saja melakukan tukar tambah di toko handphone.


Transaksi dengan tukar tambah adalah hal yang lumrah dilakukan sejak ponsel yang beredar masih berupa simple phone, sebelum smartphone keluar. Dengan melakukan tukar tambah, Anda menjual ponsel lama Anda ke penjual yang ada di toko untuk ditukar dengan ponsel baru yang Anda inginkan. Jika ponsel baru lebih mahal, Anda tinggal menambah sisa uangnya saja, karena ponsel lama Anda sudah menjadi bagian dari pembayaran tersebut. Melakukan tukar tambah adalah alternatif yang bagus kalau Anda ingin membeli ponsel baru dengan budget yang terbatas. Ini karena dengan tukar tambah, Anda akan lebih bisa mendapatkan manfaat seperti:

  • Anda tak perlu menyediakan budget terlalu banyak untuk membeli ponsel baru, karena harga dari ponsel lama Anda memberikan dana yang cukup signifikan sehingga Anda bahkan bisa membeli ponsel yang jauh lebih bagus dari yang Anda rencanakan.
  • Untuk Anda yang sudah tak membutuhkan ponsel lama Anda, daripada didiamkan begitu saja di rumah dan tak dipakai lagi setelah ada ponsel baru, Anda bisa memanfaatkannya sehingga memberikan Anda keuntungan.

Namun Anda baru akan bisa menikmati keuntungan dari tukar tambah itu jika Anda sudah mempersiapkan diri Anda. Tidak semua toko handphone akan memberikan harga yang Anda inginkan untuk ponsel lama Anda tersebut, dan sebagai akibatnya, Anda bisa saja tetap harus membayar ponsel baru Anda dengan budget yang besar. Makanya, persiapkan diri Anda sebaik mungkin, baik dalam menghadapi penjual maupun ketika Anda memasang harga. Apa yang bisa dilakukan sebelum dan saat melakukan tukar tambah di toko tersebut? berikut yang bisa Anda lakukan:

  • Lakukan factory reset
Sebaiknya lakukan factory reset terlebih dahulu sehingga kondisi internal ponsel kembali seperti ketika Anda membelinya dulu, tanpa ada informasi pribadi yang tertinggal.

  • Cari referensi harga
Dari situs-situs dan majalah ponsel, periksa berapa harga second dari ponsel lama Anda tersebut, sehingga Anda tahu berapa harga yang harus Anda pasang.

  • Lengkapi perlengkapan ponsel
Dari kotak, charger, sampai earphone, Anda harus sudah menyiapkannya untuk ditukar. Ini akan menambah harga jual ponsel lama.

  • Tawarkan ke minimal 3 counter ponsel
Ini untuk memberikan Anda perkiraan berapa harga yang akan bisa Anda dapatkan, sekaligus mencari penawar tertinggi.

  • Perhatikan dengan cermat saat petugas toko memeriksa ponsel
Ini agar Anda bisa yakin bahwa petugas tak mengutak-atik ponsel Anda sehingga terlihat error, yang bisa membuat penawaran harga turun.

  • Tetap tenang dan percaya diri saat negosiasi
Anda pasti ingin harga tertinggi, sementara petugas toko menawarkan harga terendah. Jangan mau kalah. Tatap mata mereka dan katakan berapa harga yang Anda inginkan.

Selain memastikan bahwa kondisi handphone Anda masih bagus, petugas toko handphone tersebut juga harus Anda awasi dengan baik. Jangan sampai Anda mengalihkan pandangan Anda dari mereka selagi petugas tersebut sedang mengecek ponsel lama Anda untuk menaksir harganya. Ini demi memastikan bahwa petugas tak berbuat curang, dan Anda mendapatkan harga terbaik.

Artikel Terkait


EmoticonEmoticon

:)
:(
hihi
:-)
:D
=D
:-d
;(
;-(
@-)
:o
:>)
(o)
:p
:-?
(p)
:-s
8-)
:-t
:-b
b-(
(y)
x-)
(h)