Kamis, 04 Januari 2018

Tips Mendapatkan Lima Gaya Berbeda Dengan Satu Baju Sabrina

Atasan sabrina atau juga disebut sebagai off shoulder diperkirakan akan populer di tahun 2017 mendatang. Untuk itu, bagi Anda pecinta fashion maka memiliki baju sabrina menjadi hal wajib agar gaya Anda bisa mengikuti tren yang sedang berkembang. Baju ini sebetulnya kurang cocok bagi wanita dengan lengan besar, namun bagi yang percaya diri untuk memakainya, maka sah-sah saja untuk tetap bergaya dengan jenis baju ini.


Demi mendapatkan tampilan yang sempurna, maka Anda juga harus cerdas dalam memadu padankan baju ini. Meskipun model baju ini agak terbuka di bagian bahu, namun dengan padu padan yang baik Anda tetap bisa menggunakannya untuk pergi ke acara formal. Cukup sediakan satu baju model sabrina berwarna putih dan padukan dengan beragam item berikut ini untuk tampilan berbeda meski hanya memiliki satu baju tersebut:

Kuliah dengan sabrina

Pergi ke kampus dengan baju model sabrina tentu membuat Anda ragu lantaran kampus identik dengan baju sopan dan rapi. Namun jika Anda ingin memakai model baju ini, maka menutupnya dengan jaket atau scarf bisa jadi alternatif. Dengan melilit kan scarf di leher ditambah jaket sebagai penutup, maka tampilan modis tersebut akan membuat mahasiswi lain melirik kagum.

Aktivitas outdoor dengan sabrina

Aktivitas outdoor memang menyenangkan karena bisa membuat adrenalin meningkat. Selain itu Anda juga perlu menyegarkan otak setelah berhari-hari berkutat dengan tugas kuliah atau pekerjaan. Daripada bingung dengan baju yang akan dikenakan, maka memakai baju model sabrina bisa jadi pilihan yang tepat. Padukan baju tersebut dengan jumpsuit dengan warna yang Anda suka. Jangan lupa pakai tas ransel serta topi sebagai pemanis tampilan.

Hadiri acara reuni dengan sabrina

Ketika undangan untuk acara reuni datang, pasti Anda sangat bingung untuk memilih baju. Dalam acara reuni, Anda pasti ingin menampilkan tampilan terbaik nan cantik ketika berjumpa dengan teman lama. Tak perlu khawatir, cukup pilih baju sabrina dan padukan dengan rok A-line sehingga terkesan lebih feminin. Pakailah sepatu dan tas berwarna senada serta kenakan aksesoris kalung sebagai pelengkap. Jangan heran jika banyak yang akan memuji tampilan Anda.

Tampil formal dengan sabrina

Menghadiri acara formal sudah menjadi agenda ketika Anda beranjak dewasa. Menghadiri pernikahan atau bahkan tugas kantor yang mewajibkan bertemu klien sehingga harus tampil secara formal seringkali membuat Anda bingung dalam berbusana. Atasan sabrina bisa menjadi teman setia pendamping busana Anda. Cukup padukan baju model sabrina dengan pencil skirt yang juga sedang populer. Tak lupa kenakan high heels untuk tampilan yang lebih formal dan bisa terkesan profesional.

Interview kerja dengan sabrina

Ketika undangan interview dari perusahaan impian datang, tentu membuat Anda sangat senang sekaligus bingung menyiapkan busana. Anda bisa tampil rapi dengan atasan sabrina yang dipadukan dengan blazer serta celana kain agar tampilan keseluruhan lebih sopan dan formal. Sepatu flat shoes bisa menjadi pelengkap dan mempermanis tampilan Anda kala interview.

Itulah beberapa ide padu padan baju sabrina yang bisa Anda coba terapkan. Memilih atasan sabrina warna putih cukup bijak karena sangat cocok dipadukan dengan warna apa saja. Dengan begitu Anda bisa berkreasi dengan padu padan atasan sabrina yang dipasangkan dengan model baju lainnya.

Artikel Terkait


EmoticonEmoticon

:)
:(
hihi
:-)
:D
=D
:-d
;(
;-(
@-)
:o
:>)
(o)
:p
:-?
(p)
:-s
8-)
:-t
:-b
b-(
(y)
x-)
(h)