Sabtu, 26 Desember 2015

5 Strategi Efektif Menjual Produk Lebih Cepat Secara Online

Salah satu keuntungan menggunakan pemasaran online dalam bisnis adalah melihat cepatnya promosi bisa sampai ke orang-orang yang memang Anda inginkan. Tak peduli lokasi dan waktu, semua tak masalah dengan adanya internet. Namun menjangkau calon pembeli belum tentu menghasilkan transaksi dalam waktu yang Anda inginkan. Jadi bagaimana bisa menjual barang dalam waktu yang cepat?

Cara pertama tentu saja adalah dengan menawarkan diskon. Anda tentunya tahu sendiri bagaimana masyarakat bisa sangat terhipnotis pada kata-kata ‘diskon’ atau ‘potongan harga’. Dengan menawarkan harga yang dianggap lebih rendah daripada harga di pasaran, calon pembeli akan melihat bahwa mereka diuntungkan, dan akan berlomba mendapatkan barang yang Anda tawarkan tersebut, tak peduli apakah mereka memang membutuhkannya.

Selain menggunakan strategi diskon, Anda juga bisa memanfaatkan pemasaran secara online untuk menjual lebih cepat dengan strategi berikut :

1.    Memberikan batas waktu
Diskon sendiri sudah membuat orang tergoda, apalagi kalau Anda menambahkan limited time offer. Misalnya cukup 1-2 hari, atau seminggu, dengan tambahan countdown untuk memperlihatkan betapa sempitnya waktu. Orang akan terdorong segera membeli.

2.    Maksimalkan segala channelAnda punya akun sosial media dalam segala jenis, punya blog, ada newsletter, tempat beriklan, dll. Kerahkan semuanya itu untuk mempromosikan bisnis Anda!
3.    GaransiBerikan garansi pada produk Anda, bisa sebulan atau bahkan sampai setahun. Hal ini dimaksudkan agar calon pembeli merasa aman membeli dari Anda, karena ada jaminan.
4.    Kerja sama dan sample Anda juga bisa memanfaatkan koneksi dengan pengusaha lain untuk saling bekerja sama mempromosikan bisnis, ditambah memberikan bonus sample gratis produk Anda.
5.    Cepat responIngin pengunjung jadi pembeli? Segera respon segala pertanyaan mereka dengan cepat dan ramah. Anda akan melihat bahwa mereka cenderung membeli pada akhirnya.

Anda juga bisa membuat strategi pemasaran online di atas lebih efektif dengan membuat blog untuk konten marketing, memberikan tawaran reselling, memberikan tempat review atau testimoni, dll. Anda akan mendapatkan ide pemasaran yang lebih efektif jika bekerja sama dengan ahli marketing seperti Partner Iklan, di mana ide Anda bisa dirembukkan sampai detil.

Artikel Terkait


EmoticonEmoticon

:)
:(
hihi
:-)
:D
=D
:-d
;(
;-(
@-)
:o
:>)
(o)
:p
:-?
(p)
:-s
8-)
:-t
:-b
b-(
(y)
x-)
(h)